Sistem Fungsional Bisnis 2, Luar Biasa

on Minggu, 17 Juni 2012
Sedikit prolog
                Memang  luar biasa perkuliahan ini, mengapa saya bisa mengungkapkan demikian karena memang tidak biasanya di kampus teknik diajarkan akuntansi, penjurnalan, buku besar, laba rugi, neraca dan lain sebagainya. Yang memang notabenenya  santapan pikiran jenius anak - anak yang berpengetahuan sosial atau IPS. Namun begitulah Jurusan Sistem Informasi ITS. Ketika pembuatan program berbasis java menggerogoti otak kiri, ditambah utak-atik OS yang mebuat kepala berdentum, kami atau tepatnya saya diberi anugerah mata kuliah ini yang sangat spesial tentunya. Nah, mengapa spesial? Karena baru pertama kali saya dihadapkan kepada perhitungan angka – angka yang berjumlah besar dan berada dalam kotak kotak yang juga banyak dan jujur sangat memusingkan kepala. Saya berani mengatakan sangat karena memang sangat. Namun karena ini adalah hal baru serta mata kuliah wajib tahap persiapan maka dengan ikhlas saya menjalaninya (Insya Allah) terbukti saya gag pernah absen hehe. Oleh karena itu saya minta pembaca sekalian memberikan applause untuk jurusan saya dan mata kuliah ini. makasih. Oke lanjut saja ke acara inti yaitu sepatah kata dari saya tentang materi.


Review materi
                Dia awal sekali kami diajarkan tentang konsep perhitungan bunga. Untuk melakukan perhitungan bunga terdapat 3 bentuk sistem perhitungan bunga itu sendiri yaitu
1.       Simple interest (bunga biasa)
2.       Compound interest (bunga majemuk)
3.       Annuity (anuitas)
Untuk annuity (multiple uniform payment) terdapat pula dua bentuk penghitungan yaitu
1.       Simple Annuity (interval sama)
2.       Complex annuity (interval beda)

Terdapat lagi 3 percabangan dari simple annuity yaitu
1.       Ordinary annuity (akhir periode)
2.       Annuity due (awal periode)
3.       Deffered annuity (akhir periode dengan grace period)
Di bab ini kami mendapatkan pembelajaran penting tata cara untuk menghitung bunga ditingkat perkuliahan atau lebih pasnya di mata kuliah ini, karena selama ini saya taunya mencari bunga ini di pelajaran matematika SMP subbab aritmatika. Sungguh super sekali.
Next trip kami melanjutkan pembelajaran tentang penganggaran. Nih sedikit reviewnya saya bagikan ke bloggor sekalian. Dimulai dari tahap perencanaan (menurut ppt yang disusun oleh Eni Wuryani). Perencanaan berarti menentukan sebelum kegiatan yang mungkin dapat dilakukan dan bagaimana cara melakukannya. Tujuan utama Perencanaan adalah memberikan proses umpan maju (feed forward) agar dapat memberikan petunjuk kepada setiap manajer dalam pengambilan keputusan operasional sehari-hari.  
Dan selanjutnya kita mulai mengolah kata penganggaran sendiri. Penganggaran perusahaan merupakan proses menyusun anggaran perusahaan Anggaran perusahaan merupakan hasil penganggaran perusahaan. Anggaran perusahaan menampilkan bentuk anggaran anggaran perusahaan, misal anggaran penjualan, anggaran produksi, tanpa disertai penjelasan dan cara menghitung/menyusun anggaran tesebut
Dalam menyusun anggaran perlu menpertimbangkan faktor-faktor:
          Perkembangan kondisi ekonomi Pengetahuan tentang tujuan dan kebijakan umum perusahaan
          Data tahun-tahun sebelumnya
          Kemungkinan perkembangan kondisi ekonomi
          Pengetahuan tentang taktik, strategi pesaing, dan gerak-gerik pesaing
          Kemungkinan adanya perubahan kebijakan pemerintah
          Penelitian untuk pengembangan perusahaan
Tujuan Anggaran:
  1. Digunakan sebagai landasan yuridis formal dalam memilih sumber dan investasi dana
  2. Memberikan batasan atas jumlah dana yang dicari dan digunakan
  3. Merinci jenis sumber dana yang dicari maupun jenis investasi dana, sehingga dapat memudahkan pengawasan
  4. Merasionalkan sumber dan investasi dana agar dapat mencapai hasil yang maksimal
  5. Menyempurnakan rencana yang telah disusun, karena dengan anggaran lebih jelas dan nyata terlihat
  6. Menampung dan menganalisi serta memutuskan setiap usulan yang berkaitan dengan keuangan 
Manfaat Anggaran:
  1. Segala kegiatan dapat terarah pada pencapaian tujuan bersama
  2. Dapat digunakan sebagai alat menilai kelebihan dan kekurangan pegawai
  3. Dapat memotivasi pegawai
  4. Menimbulkan rasa tanggung-jawab pada pegawai
  5. Menghindari pemborosan dan pembayaran yang kurang perlu
  6. Sumber daya dapat dimanfaatkan seefisien mungkin
  7. Alt pendidikan bagi para manajer
Kelemahan Anggaran:
a.       Anggaran dibuat berdasarkan taksiran dan asumsi, sehingga mengandung unsur ketidakpastian
b.      Menyusun anggaran yang cermat memerlukan waktu, uang dan tenaga yang tidak sedikit sehingga tidak semua perusahaan mampu menyusun anggaran secara lengkap (konprehensif) dan akurat
c.       Pihak yang merasa dipaksa untuk melaksanakan anggaran dapat menjadi kurang efektif
Selanjutnya kita belajar tentang akuntansi. Untuk review materi ini saya sajikan sebuah video dari mbah you tube untuk anda pelajari sendiri. Saya juga belajar dari video ini soalnya. J
Check this out


Dan terakhir kami mendapatkan FP yang cukup wah yaitu mebuat analisis laporan keuangan sebuah perusahaan. Kalau anda pembaca sekalian menginginkan file hasil pekerjaan kami atau semua referensi dalam perkulihan ini tinggal kirim permohonan ke email saya di haris.santika@gmail.com nanti Insya Allah saya kirim untuk bahan referensi mungkin, tapi kalau dicatut jangan lupa tampilkan nama pembuat haha. J

Proses belajar mengajar
Sesuai materi yang memang baru saya cicipi membuat proses belajar saya terhadap mata kuliah ini kembali ke tahap adaptasi. Bagaimana saya mencerna pembelajaran dan pandua yang ada untuk saya mengerti akan pembelajarannya. Namun seiring berjalannya waktu saya mulai terbiasa dengan mata kuliah ini. namun yang sebenarnya mengganjal dihati saya terhadap proses belajar dan mengajar mata kuliah ini adalah masalah kelas jam setengah 4 dan ruangan yang hangat. Kekondusifan kelas menjadi terganggu akan situasi ini. waktu sore ini adalah waktu yang kurang bersemangat, namun apesnya saya 3 mata kuliah saya dapatkan di waktu ini L . Mengenai ruangan mungkin akibat pengerjaan parkiran baru sehingga membuat matahari sore yang hangat langsung menusuk lewat jendela. Kehangatan ini jika berlangsung selama 3 sks dengan akumulasi waktu 50 menit per sks maka membuat kita gerah juga. Jadi selama ini yang yang menganggu proses belajar mengajar adalah waktu dan tempat.

Tingkat motivasi dan kesulitan selama masa perkuliahan
                Untuk motivasi saya merasa termotivasi sekali karena saya suka dengan hal – hal baru. Perhitungan uang dan menganalisis yang ditawarkan oleh mata kuliah ini membuat saya tertarik. Rasa penasaran akan soal-soal yang sulit, kadang membuat saya semakin tertarik, namun kebanyakan saya bingung dalam menyelesaikannya. Tapi sekali lagi hal baru memperlukan proses adaptasi.  Untuk kesulitan yang sangat terasa adalah ketika quiz pertama yang materinya menghitung bunga. Terasa belajar fisika lagi karena banyaknya rumus yang disajikan walaupun dipermudah oleh table yang ditawarkan, namun tetap bagi saya waktu itu sulit. J
Kesan dan perubahan
                Untuk kesan saya terkesan akan materi akuntansi yang diberikan. Saya menyadari bahwa sebuah perusahaan bisa didapatkan perkembangan keuangannya melalui laporan akuntansi yang terdiri dari table-table                yang banyak sekali. Saya menjadi termotivasi untuk memperdalamnya, soalnya saya bercita – cita untuk memiliki perusahaan maskapai penerbangan sendiri, untuk menjaga keuangannya tentu saya harus bisa berakuntansi ria. :D mungkin tingkat motivasi ini bisa menjadi point perubahan dari saya.

Saran untuk buk Raras Tyasnurita
                Aslinya saya sangat terkesan akan mata kuliah ini dan langsung dibawakan oleh buk raras.karena banyak sekali gebrakan yang diberikan buk raras dalam membuat mata kuliah ini menarik. Yaitu reward dari luar negerinya (semoat dapat peluitnya, makasih buk J) selain itu kuis amazing nya yang juga super. Semoga bisa diajar buk raras lagi, selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari beliau juga dapet plus souvenir cantik haha. Namun  mungkin satu yang saya sarankan ke buk raras yaitu peningkatan semangat. Karena seringkali buk raras terlihat tidak bersemangat. Terlihat dari suara ibuk yang terkadang lambat sekali (atau kami yang ribut?). Namun maklum sih akan suasana kelas sore dan panasnya ruangan TC 107 itu. L namun overall saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada buk raras cantik (terngiang sebuah presentasi keren yang berkesimpulan bahwa hidup itu setengah bahagia dan setengah sedih, bagi kamu yang bertanya knapa dan maksudnya?, simpan dulu, tuntut dulu ilmu ke negeri Korea haha )

Saran untuk asprak
                Asprak banyak membantu kami di lab. Accurate menjadi enak untuk dioprek klarena adanya asprak yang membimbing. Tapi saran untuk asprak juga ada sih, mungkin gag saran tapi cuma berupa nego haha. Kuis pendalamannya dilebihkan donk waktunya mbak mas, Lp nya juga dikurangi, dan TP nya dipersedikit. (maaf mbak mas saran berupa nego itu sepertinya gag usah didengarkan, hanyan untuk mahasiswa malas haha). Makasih atas waktunya ya mbak mas yang bersedia ikut membimbimng kami ke jalan nilai yang bagus (A). amin J

Untuk materi
Mungkin materi tentang menganalisis laporan keuangan perusahaan di tambahkan lagi intensitasnya, sepertinya menarik dan penting, sayang kalau cuma diberi  dua kali pertemuan saja. Makasih
Sisi epilog
Secara garis besar saya bersyukur mendapatkan mata kuliah sistem fungsional bisnis dua yang diampu oleh buk raras, saya berharap materi yang telah ditransfer bermanfaat untuk saya pribadi maupun orang lain. Amiin.






1 komentar:

hudahoe mengatakan...

isino lho malah tugas kuliahhhh doang, heraannn -.-'

Posting Komentar